7 Alasan Mengapa Wanita Suka Belanja



7 Alasan Mengapa Wanita Suka Belanja [ www.BlogApaAja.com ]

Menurut Anda, kenapa wanita suka belanja? Meskipun pasangan mereka kerap marah akibat kebiasaan tersebut, wanita tetap tidak bisa menghentikan kecintaannya terhadap aktivitas ini.Boldsky(28/08/2012) pun membeberkan beberapa alasan kenapa wanita sangat doyan belanja.

Mereka menikmatinya

Setiap kali punya uang dan waktu, wanita bisa dipastikan akan berbelanja. Mereka sangat menyukai aktivitas ini. Tanpa alasan, wanita seolah jatuh cinta dengan kebiasaan belanja.

Mencoba hal baru

Wanita menganggap belanja adalah salah satu cara untuk menemukan hal baru. Semangat belanja yang dimiliki wanita ini bahkan tidak pernah surut ditelan waktu. Sebab tren dan mode berkembang sepanjang zaman.

Obsesi pribadi

Rasa cinta terhadap diri sendiri berujung pada obsesi pribadi dalam diri wanita. Mereka akan menghabiskan banyak uang demi memuaskan diri sendiri dengan barang-barang yang dibelinya.

Memperbaiki suasana hati

Saat wanita menghabiskan uang untuk berbelanja, artinya mereka sedang memanjakan dirinya. Kebanyakan wanita bahkan belanja saat suasana hatinya sedang buruk. Sebab dengan memanjakan diri melalui belanja, suasana hati tersebut bisa membaik kembali.

Membuat orang lain senang

Tidak selamanya wanita berbelanja demi dirinya sendiri. Mereka juga sering membeli barang untuk keluarga, pasangan, atau temannya. Di balik kegilaan belanja yang dimiliki wanita, mereka juga punya keinginan membuat orang lain bahagia.

Pamer

Ada juga wanita yang belanja hanya untuk alasan pamer. Wanita ingin menunjukkan bahwa status dan pekerjaannya sangat berkelas sehingga memungkinkan mereka untuk membeli barang-barang mewah.

Berinteraksi

Belanja juga sebenarnya adalah alasan agar wanita bisa berinteraksi dengan banyak orang. Sebab beberapa wanita bukan hanya suka belanja, tetapi juga gemar mengobrol.

Meskipun demikian, Anda tidak bisa menyamaratakan bahwa semua wanita memang gila belanja. Pasalnya ada beberapa di antara mereka yang tidak begitu tertarik dengan aktivitas ini.

Follow On Twitter